Home | Berita Opini | Peta Wisata | Wisata Alam | Seni Pertunjukan | Wisata Belanja | Wisata Bahari | Wisata Budaya | Wisata Boga | Wisata Museum | Wisata Religi | Wisata Sejarah | Cerpen
Share/Save/Bookmark

Wisata Bahari Perlu Pemandu Andal

Potensi wisata bawah laut di Provinsi Kepri ini belum digarap secara optimal dan profesional. Padahal perairan Kepri memiliki terumbu karang yang cantik dan terdapat di sejumlah tempat yang menyebar pada setiap kabupaten/kota yang ada.


”Bila ditangani secara maksimal dan profesional, objek wisata bawah laut ini akan memberikan dampak yang cukup positif bagi perekonomian masyarakat setempat. Karena selain dapat memberikan peluang usaha kepada masyarakat lokal, juga dapat difungsikan untuk menjaga kelestarian lingkungan laut,” papar Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kepri, Andi Anhar Chalid kemarin.


Ditambahkan Anhar, pengembangan objek wisata bawah laut mermerlukan pemandu andal dan menguasai lingkungan bawah laut itu sendiri. Persyaratan utama pemandu adalah pandai menyelam.


Promosi objek wisata bawah laut juga tidak susah. Pihak pengelola cukup melakukan kontak kerjasama dengan beberapa biro perjalanan wisata yang ada di Singapura. Karena di negara tetangga ini, cukup banyak kumpulan pencinta keindahan bawah laut dari berbagai negara di dunia.
Sifat pencinta keindahan bawah laut ini, suka berubah-ubah objek jelajahnya. Setiap kawasan, warna dan jenis batu karang yang ada juga tidak sama. Sehingga mereka sangat suka bila ada objek baru yang dikunjungi.

Sumber: http://batampos.co.id

0 komentar:

Posting Komentar