Home | Berita Opini | Peta Wisata | Wisata Alam | Seni Pertunjukan | Wisata Belanja | Wisata Bahari | Wisata Budaya | Wisata Boga | Wisata Museum | Wisata Religi | Wisata Sejarah | Cerpen
Share/Save/Bookmark

Jumlah Wisatawan Malaysia ke Bali Capai 129.727 orang

Denpasar-Wisatawan Malaysia yang berlibur ke Pulau Dewata Bali selama tahun 2008 mencapai 129.727 orang. Hampir seluruhnya lewat bandara Ngurah Rai, Bali, dan hanya empat orang tercatat lewat pelabuhan laut.

"Masyarakat negeri tetangga yang berwisata ke Bali bertambah 24.764 orang atau 23,59 persen dibanding tahun 2007 tercatat 104.963 orang," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Propinsi Bali, Ida Komang Wisnu, di Denpasar Rabu (11/2).

Ia mengatakan, Malaysia menempati posisi keenam dari sepuluh negara yang terbanyak memasok wisatawan ke Bali.

Sedangkan urutan teratas ditempati Jepang 359.827 orang atau 18,06 persen dari total kunjungan tuoris ke daerah ini sebanyak 1.992.299 orang.

Urutan kedua ditempati Australia sebanyak 313.313 orang (15,73 persen), disusul Korea Selatan dengan 134.909 orang (6,77 persen), China 131.319 orang (6,59 persen), dan Taiwan 130.449 orang (6,55 persen).

Inggris menempati urutan ketujuh dengan 82.827 orang (4,16 persen), Jerman 82.686 orang (4,15 persen), Perancis 77.379 orang (3,88 persen), Amerika Serikat 68.619 orang (3,44 persen) dan Wisman dari berbagai negara lainnya sebanyak 481.244 orang (24,16 persen).(Ant/OL-01)

Sumber:
http://mediaindonesia.com

0 komentar:

Posting Komentar