Home | Berita Opini | Peta Wisata | Wisata Alam | Seni Pertunjukan | Wisata Belanja | Wisata Bahari | Wisata Budaya | Wisata Boga | Wisata Museum | Wisata Religi | Wisata Sejarah | Cerpen
Share/Save/Bookmark

Camp Vietnam Andalan Visit Batam Year 2010

Program Visit Batam Year (VBY) 2010 memberikan beragam alternatif wisata bagi para turis, baik lokal maupun mancanegara. Adalah bekas camp pengungsi Vietnam, salah satu wisata sejarah dan religi yang bakal menjadi andalan program VBY 2010.

Bicara nilai sejarah, Camp Vietnam tentu menyimpan nilai-nilai historis yang sangat penting. Informasi dan makna sejarah. Dua hal itu merupakan aspek penting yang dicari orang ketika mereka mengunjungi situs wisata sejarah.


Camp Vietnam sendiri memiliki sejarah yang cukup panjang. Berawal pada tahun 1979, di mana Vietnam Utara atau yang lebih dikenal dengan sebutan vietcong mulai menguasai seluruh Vietnam. Ratusan ribu penduduk Vietnam Selatan mengungsi keluar Vietnam demi alasan keamanan.

Pengungsian besar-besaran inilah yang memunculkan cerita mengenai para manusia kapal. Ribuan eksodus Vietnam ini naik kapal-kapal dan singgah di beberapa negara seperti Filipina, Singapura dan sebagian sampai di Kepri.

Selain wisata sejarah, Camp Vietnam juga mempesona dengan wisata religinya. Beberapa tempat ibadah seperti klenteng dan gereja Katolik masih berdiri kokoh di sana. Bangunan kuno dari tempat ibadah ini memberikan nuansa magis tersendiri bagi para pengunjungnya.

Camp Vietnam juga menyimpan beragam benda-benda peninggalan kuno yang bisa menjadi pemandangan dan pengalaman yang tak terlupakan bagi para wisatawan. Mulai dari patung, lukisan serta situs-situs sejarah lainnya.(a/rpg)

Sumber:
http://www.riaupos.com






1 komentar:

  1. Such a good and informative website that is useful for tourists.

    Visit our site www,sitethatsell.com

    BalasHapus